Banyak orang membutuhkan bukti kemampuannya berbahasa inggris untuk berbagai alasan semisal untuk lamaran pekerjaan, beasiswa hingga hanya sekedar menguji kemampuan saja.
Dari berbagai sertifikasi uji kemampuan bahasa inggris, TOEFL ITP dapat menjadi pilihan yang tepat. TOEFL ITP (Institutional Testing Program) merupakan tes uji kemampuan bahasa inggris bagi mereka yang bahasa ibunya bukan bahasa inggris.
Bentuk soal dari TOEFL ITP sendiri menggunakan sistem pilihan ganda atau multiple choice.
Pada kategori ini, Anda dapat memperoleh banyak informasi mengenai tes kemampuan bahasa TOEFL ITP.
Mulai dari penjelasan tahap-tahap tes semisal Listening Comprehension, Structure and Written Expression dan Reading Comprehension hingga durasi pada setiap sistem penilaian TOEFL ITP tersedia pada kategori ini.
+