Bagikan

Selama karier profesional, Anda mungkin harus melakukan perjalanan bisnis, apakah sebagai tenaga penjual atau manajer. Anda mungkin juga harus mengatur perjalanan bisnis salah satu karyawan. Dalam bahasa Inggris, terdapat leksikon/kosakata khusus mengenai perjalanan bisnis yang penting untuk dikuasai.

Oleh karena itu, kita akan berfokus pada kosakata yang penting diketahui untuk membuat reservasi dan frasa verbal yang terkait dengan perjalanan bisnis.

Temukan semua kursus Bahasa Inggris Bisnis GlobalExam!

Leksikon perjalanan

Sebelum mengatur perjalanan bisnis, penting untuk membiasakan diri dengan kosakata mengenai perjalanan. Berikut ini adalah beberapa istilah yang berguna.

  • To book : ‘melakukan reservasi’. Kata kerja ini sangat berguna karena selain dipakai untuk memesan kamar hotel (to book a room), kata ini juga dipakai untuk melakukan reservasi (to book a reservation).
  • Do you have any vacancies? ‘Apakah Anda memiliki kamar kosong?’ Perhatian, vacancy adalah false friend, bukan berarti ‘liburan’ seperti yang mungkin diasumsikan. Kata itu selalu digunakan dalam bentuk jamak: no vacancies (‘penuh’).
  • Cancellation : ‘pembatalan’. Kata itu dapat digunakan dalam banyak situasi, baik ketika Anda sedang berbicara tentang pembatalan penerbangan (flight) atau pun perjalanan (trip). Jangan keliru dengan kata delayed yang berarti ‘tertunda’ (the flight has been delayed : ‘penerbangan tertunda’).

Kosakata khas perjalanan bisnis

Sekarang, mari kita secara khusus berfokus pada kosakata yang berkaitan dengan perjalanan bisnis.

  • To attend a conference/a seminar : ‘menghadiri konferensi/seminar’.
  • A receipt : ‘tanda terima’. Kata ini sangat penting dalam perjalanan bisnis karena setiap pengeluaran harus dapat dijustifikasi (May I have a receipt please? Bisakah saya mendapatkan tanda terima?). Kata ini dapat digunakan di toko, hotel, atau restoran.
  • Conference hall : ‘ruang konferensi/balai sidang’.

Kosakata khas perjalanan bisnis

Beberapa frasa verbal yang berguna

Frasa verbal (phrasal verbs) adalah kata kerja yang disertai oleh satu atau dua preposisi. Berdasarkan preposisinya, makna kata kerja berubah, sehingga sangat penting untuk mengenalnya dengan baik agar Anda tidak membuat kesalahan. Berikut ini adalah beberapa di antaranya.

  • To check in: Umum digunakan di hotel, kata kerja itu bermakna ‘tiba di hotel dan melakukan pendaftaran’. Jangan keliru dengan kata kerja berikut ini.
  • To check out: Masih kata yang umum digunakan di hotel. Kata kerja kali ini bermakna ‘melunasi tagihan dan meninggalkan hotel’. Hanya dengan perubahan preposisi (in/out), makna dari kata kerja menjadi berbeda sama sekali.

Apakah itu GlobalExam?

GlobalExam adalah platform yang didedikasikan untuk pembelajaran keterampilan berbahasa. Platform 100% daring ini memberi akses ke berbagai konten yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Platform Business English menawarkan berbagai jalur pelatihan untuk menguasai kosakata bahasa Inggris yang berguna dalam dunia kerja. Anda akan memiliki tiga pilihan, yaitu.

  • Jalur industri : pariwisata, logistik, perbankan…
  • Jalur keterampilan : manajemen proyek, surel (email), rapat/pertemuan, perjalanan bisnis…
  • Jalur karier : pembelian, manajemen, sumber daya manusia…

Pelatihan bahasa Inggris profesional

Temukan semua topik kami untuk maju dalam bahasa Inggris profesional secara umum:

Dan jalur karier, khusus untuk suatu profesi:

Sebelum memulai pelatihan, Anda dapat melakukan tes penentuan tingkat kemahiran. Tes awal itu memungkinkan Anda untuk mulai belajar pada tingkat yang optimal.

Anda dapat berlatih pada platform kami, apa pun tingkat kemahiran Anda. Business English menawarkan tiga tingkat pembelajaran, yaitu tingkat pemula, menengah, dan lanjut.

Berkat konten dengan bimbingan dan dengan situasi komunikasi yang terskenario, Anda akan dapat menghadapi berbagai situasi kehidupan sehari-hari. Dengan lebih dari lima ratus situasi kehidupan profesional, Business English akan mempersiapkan Anda untuk segala kemungkinan.

Business English menawarkan banyak keuntungan, yaitu koreksi terperinci untuk memahami kesalahan dengan baik dan meningkatkan kemahiran Anda, pembuatan CV Anda dalam bahasa Inggris untuk awal yang baik dalam kehidupan profesional, dan sertifikasi pada setiap akhir jalur pelatihan.